Tuesday, February 10, 2015

Lemak dan Kolesterol
Berdasarkan ikatan kimianya, lemak dapat dibedakan menjadi lemak jenuh dan lemak tak jenuh. Lemak jenuh tidak memiliki karbon (C) yang berikatan ganda, sedangkan lemak tak jenuh memiliki rantai ikatan ganda. Sebagian besar lemak jenuh dapat meningkatkan kadar kolesterol darah dan risiko terkena penyakit jantung koroner. Lemak jenuh banyak ditemukan pada produk-produk hewani seperti daging merah, produk-produk yang berasal dari unggas, mentega dan susu murni. Sumber lemak jenuh dapat ditemukan juga pada bahan nabati seperti minyak kelapa, minyak sawit dan beberapa minyak tropis lainnya.
Penggunaan lemak tak jenuh dapat menurunkan risiko penyakit jantung karena sifatnya yang mampu menurunkan kolesterol darah. Lemak tak jenuh tunggal lebih tahan terhadap proses oksidasi yang dapat memicu timbulnya kerusakan sel dan jaringan tubuh. Jenis lemak disimpan dalam lemari pendingin. Sumber lemak tak jenuh tunggal antara lain minyak zaitu, minyak kacang, minyak kanola, alpukat dan sebagian besar kacang-kacangan.
Selain lemak tak jenuh tunggal, ada juga jeni slemak tak jenuh ganda. Penggunaan lemak tak jenuh ganda sebagai lemak jenuh dalam mengolah makanan dapat membantu menurunkan kadar kolesterol darah. Selain itu, lemak tak jenuh ganda juga dapat membantu menurunkan deposit kolesterol di dalam pembuluh darah arteri. Lemak tak jenuh ganda banyak ditemukan pada minyak nabati, seperti minyak jagung, minyak biji bunga matahari, minyak kedelai dan minyak biji kapuk. Salah satu jenis lemak tak jenuh ganda adalah golongan asam  lemak omega 3. Golongan asam lemak omega 3 yang terkenal adalah asam docosahexaenoic acid (DHA) dan asam eicosapentaenoic acid (EPA). Asam lemak tak jenuh ganda golongan ini memiliki peran penting bagi kesehatan. Berdasarkan hasil penelitian, asam lemak omega 3 berperan menurunkan risiko serangan jantung, mencegah denyut jantung yang tidak normal dan menurunkan tekanan darah. Asam lemak omega 3 juga dapat mencegah beberapa jenis kanker.
Sumber makanan kaya omega 3 terutama terdapat pada lemak ikan air laut dalam seperti salmon, mackerel dan herring. Sumber omega 3 juga bisa diperoleh dalam jumlah yang lebih sedikit pada minyak nabati seperti minyak kedelai dan minyak kanola. Kebutuhan tubuh akan omega 3 dapat dipenuhi dengan mengonsumsi 2-3 porsi ikan per minggu. Namun dengan meningkatnya pencemaran lingkungan saat ini, sebaiknya batasi konsumsi ikan laut khususnya bagi wanita hamil, untuk mencegah lemungkinan kontaminasi zat merkuri.
Lemak terbagi menjadi beberapa golongan dan kolesterol merupakan golongan lemak sebagai zat gizi yang diperlukan oleh tubuh. Pada kadar tertentu lemak dipergunakan oleh tubuh sebagai penyimpan kalori atau energi paling tinggi. Selain itu, pada proses pembentukan sel-sel dalam tubuh juga diperlukan lemak yang berupa lipid dan lipoprotein. Kolesterol juga merupakan bahan dasar pembentukan hormon steroid. Kolesterol yang berlebihan di dalam tubuh akan membentuk suatu timbunan pada dinding pembuluh darah dan menimbulkan kondisi yang disebut aterosklerosis, yaitu penyempitan atau pengerasan pembuluh darah yang merupakan indikasi awal seseorang terkena penyakit jantung atau stroke.
Secara normal, tubuh mampu memproduksi kolesterol yang dibutuhkannya dalam jumlah tepat. Produksi lemak dapat meningkat karena konsumsi sumber bahan makanan tertentu. Peningkatan jumlah lemak secara radikal dapat membawa dampat yang sangat buruk bagi kesehatan. Lemak dapat melekat pada pembuluh darah dan bagian-bagian yang dilewati dalam tubuh anda dan akan menyebabkan penyumbatan aliran darah. Pada umumnya, penyakit kolesterol tinggi diderita oleh orang gemuk, namun tidak menutup kemungkinan juga diderita oleh orang kurus. Selain faktor makanan, kolesterol tinggi juga bisa disebabkan oleh faktor keturunan. Oleh karena itu, sebaiknya kita menjaga kesehatan dengan mengatur pola makan dan memilih jenis makanan yang mengandung terlalu banyak minyak atau kolesterol.
Macam-macam Kolesterol
Ada dua jenis kolesterol di dalam tubuh kita, yaitu LDL (Low Density Lipoprotein) dan HDL (High Density Lipoprotein). LDL sering disebut sebagai kolesterol jahat karena dapat menempel pada pembuluh darah. Sebaliknya, HDL merupakan lemak yang dapat melarutkan kandungan LDL dalam tubuh. Jumlah keseluruhan kolesterol yang ada pada tubuh disebut kolesterol total. Kolesterol normal dalam tubuh adalah 160-200 mg. Kolesterol terdiri dari banyak zat, termasuk trigliserida, LDL kolesterol dan HDL kolesterol.
Trigliserida
Adalah salah satu bentuk lemak yang diserap oleh usus setelah mengalami hidrolisis, kemudian masuk ke dalam plasma. Trigliserida merupakan lemak darah yang akan meningkat jika anda mengonsumsi alkohol, mengalami peningkatan berat badan dan mengonsumsi makanan dengan kadar gula tinggi. Meningkatnya trigliserida akan menambah risiko terjadinya penyakit jantung dan stroke. Seseorang dengan kadar trigliserida tinggi juga cenderung mengalami gangguan tekanan darah (hipertensi).
LDL
Merupakan kolesterol yang berbahaya karena dapat menempel dan menyebabkan penyumbatan pada saluran darah. LDL atau kolesterol lipoprotein dengan kepadatan rendah menyerang pembuluh arteri dengan cara melekat pada dinding arteri dan menutup saluran arteri. LDL merupakan hasil sisa hidrolisis trigliserida. Di dalam jaringan di luar hepar (pembuluh darah, otot, jaringan lemak), trigliserida akan dihidrolisis oleh enzim lipoprotein lipase. Selanjutnya, sisa hidrolisis tersebut di metabolismekan oleh hepar menjadi LDL.
HDL
Adalah kolesterol yang bermanfaat bagi tubuh karena berfungsi mengangkut LDL yang terdapat dalam jaringan perifer ke hepar sehingga akan membersihkan lemak-lemak yang menempel pada pembuluh darah untuk kemudian dikeluarkan melalui saluran empedu sebagai lemak empedu. Karena fungsinya tersebut, HDL sering disebut sebagai kolesterol baik. Peran kolesterol HDL adalah membawa kembali kolesterol LDL ke organ hati untuk diproses lebih lanjut. Jika kadar HDL anda tinggi maka anda akan terlindung dari penyakit jantung.
Penyebab hiperkolesterol antara lain obesitas, alkohol, gangguan ginjal, gangguan hati, pil anti hamil, diuretik, kortikosteroid dan penyakit tiroid. Penderita hiperkolesterol sebaiknya menghindari faktor risiko seperti merokok, obesitas dan hipertensi, serta mengurangi konsumsi lemak jenuh.
Proses dalam Tubuh
Lemak yang terkadung dalam darah atas kolesterol, trigliserida, fosfolipid dan asam lemak bebas. Hanya seperempat dari kolesterol yang terkandung dalam darah berasal dari sari makanan yang diserap oleh saluran pencernaan, sisanya diproduksi langsung  oleh tubuh melalui sel-sel hati. Pada saat dicerna dalam usus, lemak yang terdapat dalam makanan akan diuraikan menjadi kolesterol, trigliserida, fosfolipid dan asam lemak bebas. Keempat unsur lemak tersebut akan diserap dari usus dan masuk ke dalam darah, sementara kolesterol dan unsur lemak lain tidak larut dalam darah. Agar dapat diangkut dalam aliran darah, kolesterol dan lemak-lemak lain (trigliserida dan fosfolipid) harus berikatan dengan protein untuk membentuk senyawa yang larut, yang disebut lipoprotein.
Kilomikron merupakan lipoprotein yang mengangkut lemak menuju hati. Dalam hati ikatan lemak tersebut akan diuraikan sehingga kembali terbentuk keempat unsur lemak. Selanjutnya, asam lemak yang terbentuk akan digunakan sebagai sumber energi dan bila jumlahnya berlebihan akan disimpan dalam jaringan lemak. Bila asupan kolesterol tidak mencukupi, sel hati akan memproduksinya. Dari hati, kolesterol diangkut oleh lipoprotein. Kelebihan kolesterol akan diangkut kembali oleh lipoprotein yang disebut HDL untuk dibawa ke hati, lalu diuraikan dan dibuang ke dalam kandung empedu sebagai asam atau cairan empedu. LDL mengandung lebih banyak lemak dibanding HDL sehingga akan mengambang di dalam darah. Protein utama yang membentuk LDL adalah apolopoprotein B. Protein utama yang membentuk HDL adalah apolipoprotein A. HDL mempunyai kandungan lemak yang sedikit dan mempunyai kepadatan tinggi atau lebih berat.
Akibat Kolesterol
Jumlah kolesterol yang tinggi dalam darah dapat meningkatkan risiko munculnya penyakit jantung koroner karena saluran arteri yang memasok daraj ke jantung menyempit dan tersumbat. Selanjutnya, LDL akan menembus dinding pembuluh darah melalui lapisan sel endotel, masuk ke lapisan dinding pembuluh darah yang lebih dalam. Sementara itu, LDL teroksidasi akan mengalami oksidasi tahap kedua menjadi LDL yang teroksidasi sempurna yang dapat mengubah makrofag menjadi sel busa. Sel busa yang terbentuk akan saling berikatan membentuk gumpalan yang semakin lama semakin besar sehingga membentuk benjolan yang mengakibatkan penyempitan lumen pembuluh darah. Keadaan tersebut akan semakin buruk karena LDL akan teroksidasi sempurna dan merangsang sel-sel otot pada lapisan pembuluh darah yang lebih dalam (media) untuk ke lapisan intima, kemudian membelah diri sehingga jumlahnya semakin banyak.
Kolesterol juga bisa menyebabkan stroke dan kelumpuhan bila terjadi penyumbatan arteri yang memasok darah ke otak. Penyumbatan tersebut juga dapat melemahkan aorta yang merupakan arteri utama dalam tubuh sehingga menyebabkan pelebaran pada bagian dindingnya. Pada tahap awal, alur lemak yang mengandung  kolesterol akan terbentuk dalam dinding arteri dan mengakibatkan kulit dan otot menjadi kehitaman dan mati yang sering disebut dengan keluhan gangrene. Penyakit lain yang juga dipengaruhi oleh kolesterol adalah hipertensi. Hal ini akan diperparah dengan kebiasaan merokok. Hipertensi dan kebiasaan merokok memang tidak mempengaruhi jumlah kolesterol dalam tubuh, namun bisa berinteraksi dengan kolesterol untuk merusak arteri.
Pencegahan Kolesterol Tinggi
1.      Mengonsumsi makanana seimbang sesuai dengan kebutuhan
2.      Menghindari lemak jenuh
3.      Konsumsi produk makanan yang berasal dari tumbuh-tumbuhan
4.      Keuntungan tambahan vegetarian
5.      Mengubah cara memasak
6.      Mempertahankan berat badan ideal
7.      Mengontrol porsi makan
8.      Mengendalikan stres
9.      Olahraga
10.  Hindari suplemen
11.  Hindari pemanis dari fruktosa
Zat Makanan dan Kolesterol
-          Sumber Protein Tinggi Lemak
1.      Susu full cream
2.      Mentega
3.      Keju
4.      Telur (kuning)
5.      Daging
6.      Lemak
7.      Daging olahan
8.      Sea food
9.      Roti
10.  Daging jeroan

-          Sumber Protein Rendah Lemak
1.      Telur (putih telur)
2.      Ayam dan kalkun
3.      Ikan
4.      Kedelai
Bahan Makanan yang Dapat Menurunkan Koleterol
1.      Antioksidan
2.      Zat makanan penurun kolesterol
a.       Vitamin A
b.      Vitamin B
c.       Vitamin E
d.      Makanan berkalsium tinggi
e.       Selenium
f.       Berkaroten
g.      Lutein
h.      Likopen
i.        Pektin
j.        CLA (Conjugated Linoleic Acid)
Buah, minuman dan sayuran yang harus dikonsumsi penderita kolesterol:
-          Tomat
-          Wortel
-          Cabai, lombok dan paprika
-          Kacang kedelai
-          Kiwi dan jeruk
-          Ekstrak biji anggur
-          Brokoli
-          Kacang-kacangan
-          Ikan salmon
-          Buah alpukat
-          Bawang putih
-          Bayam
-          Margarin
-          Mede, almon dan kenari
-          Teh

-          Air putih

4 comments:

  1. Terima Kasih ya Gan, Artikel yang sangat Bagus dan Bermanfaat.. Update terus dan sukses selalu ya Gan


    Poker Online
    Agen Poker
    Poker Uang Asli
    Agen Poker Terbaik

    ReplyDelete
  2. Informasi yang sangat bagus dan bermanfaat gan. ditunggu informasi nya selanjutnya gan:) terima kasih ^^



    Selamat Datang di Intanqq

    Intanqq menyediakan 7 permainan dalam 1 ID
    Berikut permainannya :
    - BandarQ
    - AduQ
    - Bandar poker
    - Bandar sakong
    - Domino
    - Poker
    - Capsa

    Berikut keuntungan bermain di Agent Poker Intanqq :
    - Bonus Turnover 0.3% dibagikan setiap hari
    - Bonus Extra turnover setiap minggu
    - Bonus referal sampai 20% dan berlaku seumur hidup
    - Proses depo dan wd HANYA 1 menit
    - Minimal depo dan wd HANYA Rp.15.000
    - Win Rate 98%

    Ayo tunggu apalagi? segera bergabung bersama kami dan kunjungi website kami bosku ^^. menangkan hadiah nya bosku ^^

    ReplyDelete
  3. MenangDomino99 merupakan Situs Judi Bandar Poker Dan Bandar sakong Terpercaya Di Indonesia

    MenangDomino99 menyediakan 7 GAME dalam 1 Web dan hanya dengan 1 ID,

    Game yang di sediakan oleh MenangDomino99 :
    - Sakong (New Game)
    - Bandar Poker (New Game)
    - BandarQ (Hot Game)
    - Poker
    - Domino
    - Capsa Online
    - AduQ

    Kelebihan Bermain Di MenangDomino99 :
    - BONUS TURNOVER 0.3% SETIAP HARI
    - BONUS XTRA TURNOVER SETIAP MINGGUNYA
    - BONUS REFERAL 10% +10% SEUMUR HIDUP!!
    - MIN DEPO IDR 15.000 dan Proses super cepat 1 menit.
    - Bisa dimainkan di Smartphone Versi Android dan Iphone.

    Info Lebih Lanjut Bisa Hub kami Di

    pin bbm : 2AFFCE66
    phone : +855969440399
    we chat : Menangdomino99

    ReplyDelete
  4. MenangDomino99 merupakan Situs Judi Bandar Poker Dan Bandar sakong Terpercaya Di Indonesia

    MenangDomino99 menyediakan 7 GAME dalam 1 Web dan hanya dengan 1 ID,

    Game yang di sediakan oleh MenangDomino99 :
    - Sakong (New Game)
    - Bandar Poker (New Game)
    - BandarQ (Hot Game)
    - Poker
    - Domino
    - Capsa Online
    - AduQ

    Kelebihan Bermain Di MenangDomino99 :
    - BONUS TURNOVER 0.3% SETIAP HARI
    - BONUS XTRA TURNOVER SETIAP MINGGUNYA
    - BONUS REFERAL 10% +10% SEUMUR HIDUP!!
    - MIN DEPO IDR 15.000 dan Proses super cepat 1 menit.
    - Bisa dimainkan di Smartphone Versi Android dan Iphone.

    Info Lebih Lanjut Bisa Hub kami Di

    pin bbm : 2AFFCE66
    phone : +855969440399
    we chat : Menangdomino99

    ReplyDelete